Ada kabar gembira buat kamu yang main AyoDance di monitor wide screen!
Sekarang, AyoDance sudah support semua monitor wide screen, lho!
Tampilan game jadi lebih rapi, nggak stretch atau kotak lagi.
Dengan update terbaru ini, pengalaman main kamu pasti jadi makin nyaman dan seru!
Kamu bisa pilih resolusi layar yang kamu mau langsung di menu pengaturan resolusi di patcher terbaru AyoDance.
Kalau kamu suka otak-atik sendiri, bisa juga ubah di file Config.ini
.
Akan muncul window dimana kamu dapat melakukan pengaturan resolusi.
Tekan tombol "Initialization" untuk mengembalikan settingan ke awal.
Tekan tombol "Confirm" untuk menyimpan perubahan resolusi.
1. Masuk ke folder AyoDance kamu.
2. Buka atau double click file config.ini
.
3. Tambahkan teks WIDTH=
dan HEIGHT=
. Nantinya akan menjadi seperti ini:
[CONFIG] WINMODE=1 WIDTH=1024 HEIGHT=0768
4. Untuk WIDTH
dan HEIGHT
, kamu bisa isi sesuai keinginan kamu, tapi tidak bisa di bawah dari 1024x0768 (resolusi asli dari AyoDance).
5. Ada 3 rekomendasi resolusi dari kami yang bisa kamu gunakan:
WIDTH=1024, HEIGHT=0768
WIDTH=1280, HEIGHT=0960
WIDTH=1364, HEIGHT=1024
6. Setelah itu pilih File → Save atau tutup dan save changes.